4 Perbedaan Serum Scarlett Asli dan Palsu, Ternyata Sesimpel ini!

Membahas perawatan kulit memang tak ada habisnya, terutama ketika berbicara tentang serum Scarlett yang kini menjadi andalan banyak orang. 

Tapi sayangnya, di tengah popularitasnya, banyak beredar produk palsu yang bisa merugikan kulit dan kantong kita. Nah, kali ini kita akan kupas tuntas bagaimana cara membedakan serum Scarlett asli dan palsu yang terbaru.

Jadi, sebelum kamu terlanjur membeli, yuk simak dulu tips-tips berikut supaya kamu bisa tetap tampil cantik dan percaya diri tanpa khawatir tertipu!

Tentang Serum Scarlett

Serum Scarlett adalah salah satu produk perawatan kulit yang cukup populer di kalangan beauty enthusiasts. Produk ini banyak digemari karena kandungannya yang dirancang untuk mengatasi berbagai masalah kulit. 

Scarlett menawarkan beberapa jenis serum yang masing-masing punya manfaat khusus, jadi kamu bisa pilih yang paling cocok dengan kebutuhan kulitmu.

Berikut ini beberapa varian serum Scarlett:

  1. Scarlett Brightly Ever After Serum
    Serum ini cocok untuk kamu yang ingin mencerahkan kulit wajah. Kandungan Glutathione dan Vitamin C-nya membantu meratakan warna kulit dan membuat wajah tampak lebih glowing. Selain itu, serum ini juga bisa membantu memudarkan noda bekas jerawat.
  2. Scarlett Acne Serum
    Buat kamu yang sering bermasalah dengan jerawat, Scarlett Acne Serum bisa jadi pilihan. Serum ini mengandung Tea Tree Water dan Salicylic Acid yang efektif membantu mengurangi jerawat, mengontrol minyak berlebih, dan mencegah timbulnya jerawat baru.
  3. Scarlett Glowtening Serum
    Serum ini pas untuk kamu yang pengen wajahnya terlihat lebih cerah dan glowing. Kombinasi antara Tranexamide Acid, Niacinamide, dan Geranium Oil-nya bisa membantu mencerahkan wajah, menyamarkan noda hitam, serta membuat kulit lebih lembap dan kenyal.
  4. Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum
    Serum ini diformulasikan dengan Niacinamide yang tinggi untuk membantu mencerahkan kulit, mengurangi tampilan pori-pori, dan menjaga kelembapan kulit. Cocok untuk kamu yang ingin kulit wajah terlihat lebih halus dan lembut.

Dengan berbagai pilihan serum ini, Scarlett memberi kesempatan untuk merawat kulit sesuai dengan masalah dan kebutuhanmu. 

Sekarang kita bahas ke perbedaan serum Scarlett asli dan palsu yang sangat mudah kamu kenali!

Perbedaan Serum Scarlett Asli dan Palsu

Nah, sekarang akan kita bahas bareng-bareng apa saja perbedaan serum Scarlett yang asli dan palsu. Sebab sekarang ini banyak banget produk palsu dijual khususnya di marketplace, jadi sudah sangat meresahkan kita sebagai calon pembeli.

Dibawah ini adalah salah satu video perbedaan serum Scarlett ungu asli dan palsu dari akun tiktok @choirunnisakn. Meskipun diupload tahun 2021, tapi masih relevan sampai sekarang.

@choirunnisakn

Jangan mudah tergiur harga murah 🥺 tpi ini kemasan baru apa bukan jadinya? Keknya sih bukann😭 @scarlett_whitening #acnefighter #original #fake

♬ original sound – خيرونّسأ✨ – nicaakkk💫

Kamu juga dapat membaca paragraf berikut ini karena bakal kami jabarkan lebih detail perbedaannya mulai dari harga, kemasan, tanggal kadaluarsa, sampai verifikasi produk langsung di website resmi Scarlett Whitening.

Perbedaan Harga

Salah satu cara paling mudah untuk membedakan Serum Scarlett asli dan palsu adalah dari harganya. Serum Scarlett asli punya harga yang sudah ditetapkan oleh pihak resmi, jadi nggak bakal jauh beda di tiap toko atau seller online. 

Jika kamu menemukan serum Scarlett dengan harga yang terlalu murah, jauh di bawah harga pasaran, kamu harus hati-hati. Bisa jadi itu produk palsu.

Sebut saja kamu mau membeli serum Scarlett lewat marketplace Shopee atau tokped. Ada berbagai varian harga misalnya 59 ribu, 49 ribu sampai ada yang harganya 34 ribuan.

Saran kami, sebaiknya belilah serum Scarlett yang harganya 59 ribu, harga yang sama seperti di official store Scarlett Whitening. Atau mungkin yang 49 ribu jika itu pasarannya (dari para seller).

Atau biar lebih aman beli langsung di toko officialnya, meskipun harganya lebih mahal tetapi lebih terjamin keamanannya.

 Harga yang terlalu murah sering kali jadi tanda kalau produk tersebut nggak asli, jadi sebaiknya kamu jangan tergiur dengan diskon atau harga miring yang nggak masuk akal.

Perbedaan Kemasan

Perbedaan kemasan antara Serum Scarlett asli dan palsu bisa jadi petunjuk yang penting buat kamu saat membeli. Serum Scarlett asli biasanya punya kemasan yang rapi dan berkualitas tinggi. Tulisan di botol dan box-nya tercetak jelas, nggak ada huruf yang buram atau pudar. Bahkan, warna cetakannya juga tajam dan konsisten.

Di sisi lain, serum palsu bisa punya kemasan yang asal-asalan. Tulisan di botolnya bisa terlihat blur, dan warnanya bisa terlalu gelap atau terlalu pucat. 

Selain itu, Scarlett asli selalu dilengkapi dengan stiker hologram dan kode unik di kemasannya. Kode ini bisa kamu cek langsung keaslianya lewat website resmi Scarlett yaitu https://verify.scarlettwhitening.com. Setelah menuliskan kode serialnya, akan muncul muncul informasi bahwa produk tersebut asli.

Kalau kemasannya tidak punya hologram atau kode yang valid, besar kemungkinan itu produk palsu. Jadi, sebelum membeli, selalu perhatikan kemasan dengan seksama supaya kamu tidak tertipu.

Cek Izin edar BPOM dan tanggal kedaluwarsa

Produk Scarlett asli pasti sudah terdaftar di BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan), yang artinya produk ini sudah diuji keamanannya untuk dipakai di kulit. Kamu bisa cek nomor registrasi BPOM yang biasanya tertera di kemasan serum. 

Caranya seperti ini:

  • Cari nomor registrasi yang tertera di kemasan
  • masuk ke browser, ketikkan https://cekbpom.pom.go.id/
  • Di halaman utama, Ketikkan no. registrasi di kolom yang tersedia
  • Klik cari. Lalu muncul hasil pencariannya berupa data bpom, pendaftar, tanggal terbit, dll.
  • Selesai

Selain itu, tanggal kedaluwarsa juga jadi tanda penting. Serum Scarlett asli selalu mencantumkan tanggal kedaluwarsa yang jelas dan lengkap di kemasannya. Pada kemasan akan ada urutan tanggal, bulan, tahun produksi dan ditutup dengan dua digit kode angka, dan tiga digit kode huruf. tanggal kedaluwarsa terletak di bawah kode unik Scarlett.

Kekentalan dan Tekstur Serum

Perbedaan lainnya dapat kamu rasakan dari tekstur serum. Serum Scarlett asli memiliki tekstur yang lebih kental, memberikan kesan produk yang lebih kaya dan padat. Selain itu juga mudah diratakan dan cepat meresap ke kulit.

Sementara itu, serum palsu cenderung lebih cair dan terasa aneh saat diaplikasikan. Tekstur yang terlalu cair membuat serum sulit menyerap ke kulit dan tidak memberikan hasil yang diinginkan.

Beda Aroma dan Resapan ke Kulit

Perbedaan terakhir yang dapat kamu amati adalah dari aroma dan resapannya ke kulit. Serum Scarlett asli memiliki aroma yang khas dan menyenangkan, serta cepat meresap setelah diratakan ke kulit. 

Berbeda dengan serum palsu yang punya bau berbeda atau kurang enak, dan cenderung tidak meresap dengan baik, malah terlihat seperti air yang mengambang di permukaan kulit. 

Jadi jika serum Scarlett yang kamu pakai tidak menyerap dengan baik dan aromanya terasa aneh, kemungkinan besar itu adalah produk palsu.

Baca juga: 6 Perbedaan  Body Scrub Scarlett Romansa dan Pomegranate

Kesimpulan

Untuk memastikan kamu mendapatkan serum Scarlett yang asli, selalu periksa detail-detail kecil seperti kemasan, nomor batch, dan cara membeli dari sumber yang terpercaya. Dengan memperhatikan hal-hal ini, kamu bisa menghindari produk palsu yang tidak hanya tidak efektif tapi juga bisa membahayakan kulitmu.

 Jadi, tetap waspada dan pastikan kamu menggunakan cara-cara diatas untuk memastikan serum Scarlett yang kamu beli asli original.

Balqis Ayun
Balqis Ayun

Balqis Dikenal sebagai pekerja keras, bertanggung jawab, dan pembelajar yang proaktif. Ia memiliki keterampilan komunikasi yang baik dan mampu bekerja dalam lingkungan multikultural. Hobinya saat ini membaca dan crafting.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *