Review Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++

Siapa yang tidak ingin kulitnya tetap terlindungi sepanjang hari? Sunscreen adalah langkah penting dalam menjaga kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV matahari. Salah satu produk yang sedang banyak dibicarakan adalah Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA +++. 

Dikenal dengan reputasinya sebagai brand kecantikan lokal yang terjangkau dan berkualitas, Wardah menghadirkan sunscreen ini untuk menjaga kulit secara maksimal dengan SPF 35 PA+++. 

Di kesempatan ini , kita akan membahas berbagai aspek dari Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA +++, mulai dari tekstur, kandungan, hingga manfaatnya dalam melindungi kulit. 

Apakah kamu perlu mempertimbangkan sunscreen Wardah SPF 35 ini sebagai skincare routine? Yuk, simak selengkapnya sebagai berikut!

Deskripsi Produk Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++

Berikut beberapa informasi mengenai Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++ mulai dari kemasan, harga, tekstur, aroma, kandungan dan manfaatnya lengkap.

Kemasan

Pertama yang akan kita bahas terlebih dahulu dari kemasan produk. sunscreen Wardah SPF 35 ini hadir dalam kemasan berbentuk tube yang simple. 

Sama seperti versi sebelumnya yaitu Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 30, sunscreen ini kemasannya berwarna orange terang dengan tutup transparan.

Tutup botolnya cukup erat dan kokoh jadi kamu nggak perlu khawatir produk ini bocor saat disimpan. Penggunaannya mudah, cukup buka tutupnya dan tekan botol sedikit saja agar keluar isinya.

Harga

Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++ hadir dalam kemasan 40 ml yang dijual dengan harga 32 ribuan. Kamu bisa mendapatkan harga lebih murah jika beli dengan bundle 2 produk atau lebih di official store Wardah.

Ukuran 40 ml ini terbilang cukup irit. Jika digunakan setiap hari, sunscreen Wardah SPF 35 bisa habis 1-2 bulan pemakaian normal.

Kandungan

Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++ adalah sunscreen wajah yang cocok untuk perlindungan aktivitas sehari-hari di luar rumah.

Penggunaan sunscreen Wardah ini melindungi kulit dari paparan sinar UV matahari yang dapat menyebabkan munculnya flek hitam, penuaan dini, hingga resiko kanker kulit. Formulanya juga mampu menjaga kulit dari paparan blue light.

Selain itu juga telah mengandung gluthatione, vitamin E dan pro-vitamin B5 yang membantu mengurangi kusam wajah dan menutrisi kulit.

Tekstur

Tekstur dari Wardah UV Shield Sunscreen ringan dan mudah meresap ke dalam kulit berkat formula watery feel. Tekstur creamnya mirip seperti gel sehingga mudah diratakan pada wajah.

Creamnya berwarna putih seperti mutiara. Ketika dioleskan, sunscreen akan membuat tampilan wajah lebih cerah merata. Tunggu bebebapa menit hingga sunscreen meresap sempurna ke kulit.

Cara Memakai Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++

gambar ilustrasi (sumber: kompas)

Cara memakai sunscreen Wardah SPF 35 tidak berbeda jauh dengan kebanyakan produk sunscreen pada umumnya. Pertama, pastikan wajahmu telah bersih.

Kemudian keluarkan isi produk secukupnya. Wardah menganjurkan mengaplikasikan sunscreen Wardah seukuran 2 ruas jari. Ukuran ini sudah cukup untuk menutup seluruh area wajah.

Setelah itu oleskan ke wajah satu persatu ruas jari agar tidak menimbulkan white cast. Tinggal ratakan sunscreen dan tunggu hingga meresap ke kulit.

Gunakan sunscreen Wardah ini setiap hari 15 menit sebelum terpapar sinar matahari langsung. Dianjurkan reapply setiap 2-3 jam sekali. Kamu mungkin tidak perlu reapply sunscreen jika terus berada di dalam ruangan.

Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++ untuk Jenis Kulit Apa

Bagi kamu yang bertanya-tanya sunscreen Wardah SPF 35 cocok untuk jenis kulit apa, jawabannya cocok untuk semua jenis kulit. 

Jadi, apapun jenis kulitmu, kulit kering, berminyak, kombinasi atau sensitif, sunscreen Wardah SPF 35 bisa kamu gunakan tanpa khawatir.

Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++ untuk Umur Berapa

Selain terkait jenis kulit yang cocok, banyak orang juga menanyakan Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++ cocok untuk umur berapa.

Melansir dari berbagai sumber, Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 35 PA+++ sudah bisa dipakai sejak umur 12 tahun. Formulanya yang ringan dan lembut cocok untuk kulit remaja dan dewasa. 

Bagi kamu yang berusia 12 tahun atau lebih, produk Wardah ini memberikan perlindungan yang baik dari sinar UVA dan UVB, sehingga membantu mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari. 

Puspita Pawestrining
Puspita Pawestrining

Puspita Pawestrining adalah lulusan Institut Teknologi Telkom. Bekerja paruhwaktu sebagai salah satu content writer di Cosmokha.com yang sesuai passionnya akan kosmetik dan skincare.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *