7 Rekomendasi Foundation Wardah untuk Kulit Sawo Matang Terbaik

Kulit sawo matang memiliki keindahan dan pesona tersendiri. Namun untuk menjaga kecantikan kulit ini, perawatan yang tepat sangatlah penting. Di antara berbagai merek kosmetik yang tersedia, Foundation Wardah telah menjadi pilihan populer bagi banyak wanita dengan kulit sawo matang. 

Kosmetik Wardah ini menawarkan formula yang dirancang khusus untuk menyempurnakan kulit dengan warna yang serasi dan tahan lama.

Dengan menggunakan Foundation Wardah yang tepat, Anda dapat menciptakan tampilan yang segar, alami, dan merata tanpa mengorbankan keaslian kulit Anda. 

Yuk, cari tahu apa saja Foundation Wardah yang cocok untuk kulit sawo matang serta kegunaannya untuk kecantikan dan kesehatan kulit.

Rekomendasi Foundation Wardah untuk Kulit Sawo Matang

Menemukan foundation yang tepat untuk kulit sawo matang bisa menjadi tugas yang menantang. Tetapi dengan adanya Wardah, Anda tidak perlu khawatir lagi.

Berikut ini rekomendasi foundation Wardah yang memberikan hasil sempurna dan natural pada kulit sawo matang.

1. Wardah Exclusive Liquid Foundation – Coffee Beige

[su_image_carousel source=”media: 482,483″ slides_style=”minimal” crop=”none” align=”center” image_size=”full”]

Wardah Exclusive Liquid Foundation adalah salah satu foundation tipe cair dari merk Wardah. Foundation ini mampu memberikan hasil yang sempurna dan alami pada kulit. Foundation ini sangat populer di kalangan wanita dengan berbagai warna kulit, termasuk kulit sawo matang.

Varian warna Coffee Beige dari foundation ini sangat cocok untuk kulit sawo matang. Coffee Beige adalah shade yang dirancang khusus untuk memberikan hasil yang serasi pada kulit dengan tone sawo matang atau kecoklatan.

Warna ini memiliki nuansa hangat yang dapat menyatu dengan sempurna dengan warna alami kulit sawo matang, memberikan hasil yang alami dan menyempurnakan tampilan kulit.

Disamping itu, foundation Wardah ini formulanya ringan dan mudah diaplikasikan. Tekstur liquid-nya memungkinkan foundation ini untuk meresap dengan baik ke dalam kulit, memberikan hasil yang halus, tahan lama dan tidak terlihat tebal.

Hal ini membuatnya sangat cocok untuk digunakan sehari-hari.

Foundation ini juga memiliki kandungan yang bermanfaat untuk kulit. Di antaranya adalah kandungan vitamin E yang berfungsi sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

Ada juga kandungan moisturizer yang membantu menjaga kelembapan kulit sehingga tidak terasa kering atau kusam.

Wardah Exclusive Liquid Foundation tersedia dalam berbagai pilihan shade atau warna yang disesuaikan dengan berbagai warna kulit, termasuk kulit sawo matang.

Dengan demikian, Anda dapat menemukan shade yang tepat untuk kulit Anda, sehingga foundation ini memberikan hasil yang natural dan alami.

2. Wardah Everyday Luminous Liquid Foundation – Natural

[su_image_carousel source=”media: 484,485″ slides_style=”minimal” crop=”none” align=”center” image_size=”full”]

Selanjutnya adalah foundation dengan tekstur ringan dan diformulasikan untuk menyamarkan warna kulit tidak merata. Terdapat kandungan UV Protection yang membantu menjaga kulit dari sinar matahari.

Varian warna “natural” dari Wardah Everyday Luminous Liquid Foundation adalah salah satu pilihan yang cocok untuk kulit sawo matang.

Shade natural dapat memberikan hasil yang serasi dan menyatu dengan warna kulit Anda, setidaknya menciptakan warna kulit 1-2 tingkat lebih cerah dari warna alami kulit.

Salah satu keunggulan Wardah Everyday Luminous Liquid Foundation adalah formulanya yang ringan dan memberikan hasil yang halus dan lembut. Hasilnya tidak terlalu matte atau terlalu berkilau, tetapi memberikan efek glow yang menyegarkan. 

Foundation ini juga dilengkapi dengan kandungan moisturizer yang membantu menjaga kelembapan kulit, sehingga kulit terasa lembut dan terhidrasi sepanjang penggunaan. Hal ini cocok bagi Anda yang memiliki jenis kulit kering atau kulit yang membutuhkan kelembapan ekstra.

Wardah Everyday Luminous Liquid Foundation juga memberikan coverage yang ringan hingga sedang. Berfungsi menyamarkan bintik dan noda hitam hingga bekas jerawat.

3. Wardah Lightening Powder Foundation Light Feel – Natural

[su_image_carousel source=”media: 487,488″ slides_style=”minimal” crop=”none” align=”center” image_size=”full”]

Penggunaan foundation sehari-hari memerlukan formula yang ringan dan tetap memberikan perlindungan sepanjang hari. Salah satu yang bisa dipilih adalah Wardah Lightening Powder Foundation Light Feel. 

Varian warna 04 Natural bisa dipilih untuk membuat kulit sawo matang tampak lebih segar, cerah namun tetap terlihat alami. Pilihan lainnya adalah 07 Honey Beige yang mempunyai warna lebih gelap dan cocok untuk tone warna kulit gelap.

Foundation ini diklaim mampu bertahan hingga 12 jam dan dapat digunakan di segala aktivitas. Formula oil absorber juga memiliki kemampuan menyerap minyak di wajah secara optimal.

Formulanya non comedogenic yang tidak akan menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat dan komedo. Disamping itu, foundation Wardah ini mengandung juga SPF 15 yang membantu melindungi kulit dari sinar UV matahari.

4. Wardah Exclusive Creamy Foundation – Natural

[su_image_carousel source=”media: 490,491″ slides_style=”minimal” crop=”none” align=”center” image_size=”full”]

Wardah Exclusive Creamy Foundation mempunyai formula yang creamy atau berbahan dasar krim. Tekstur krimnya memberikan sensasi lembut dan mudah diaplikasikan pada kulit, sehingga memudahkan penggunaan foundation pada wajah.

Foundation ini mempunyai 5 varian warna: Sheer Pink, Sandy Beige, Light Beige, Natural, dan Coffee Beige.

Shade Natural adalah yang paling cocok untuk kulit sawo matang karena dapat memberikan hasil yang serasi dengan kulit tersebut, yang umumnya memiliki tone hangat dan kekuningan.

Selain itu, foundation ini mampu memberikan hasil yang merata dengan coverage medium to high, membuatnya dapat menyamarkan noda, kerutan dan garis-garis halus di wajah secara efektif. 

Terdapat kandungan moisturizer di dalamnya yang membantu menjaga kelembapan kulit, serta kandungan UV Protection yang melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.

5. Wardah Everyday BB Cream

BB cream atau singkatan dari “Blemish Balm” atau “Beauty Balm” awalnya populer di Korea dan kemudian menjadi populer di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Produk ini dirancang untuk memberikan beberapa manfaat dalam satu produk, seperti coverage, perlindungan dari sinar matahari, dan perawatan kulit. Jadi, produk Wardah ini bisa digunakan sebagai foundation sebelum makeup lainnya.

Terdapat dua pilihan warna, yaitu Light dan Natural. Pilih warna Natural untuk memberikan hasil yang serasi dengan kulit sawo matang. Varian Light lebih cocok untuk kulit putih dan kuning langsat.

Ada beberapa poin keunggulan dari produk Wardah ini:

  • Coverage: Wardah Everyday BB Cream memberikan coverage ringan hingga sedang untuk menyamarkan berbagai masalah kulit. BB cream ini membantu menyempurnakan tampilan kulit wajah Anda dengan cara yang lebih ringan daripada foundation pada umumnya. Meskipun coverage-nya tidak seintensif foundation, BB cream ini memberikan hasil yang lebih natural dan ringan.
  • Perlindungan dari sinar matahari: Produk ini mengandung SPF 30 untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Meskipun SPF pada BB cream dapat memberikan perlindungan tambahan, tetap penting untuk menggunakan sunscreen dengan SPF yang lebih tinggi jika Anda akan berada di bawah sinar matahari langsung untuk waktu yang lama.
  • Perawatan kulit: Wardah Everyday BB Cream juga mengandung bahan-bahan perawatan kulit, seperti aloe vera extract dan bio-hyaluronic acid. Membuat produk ini bisa memberikan manfaat tambahan pada kulit, seperti menutrisi kulit, melembabkan, meringkas pori-pori dan meratakan warna kulit. 

6. Wardah Lightening BB Cream

Produk BB Cream Wardah lainnya yang bisa diaplikasikan sebagai foundation adalah Wardah Lightening BB Cream. Produk ini memiliki tekstur yang ringan, disertai kandungan pencerah alami yang membuat kulit lebih cerah bercahaya.

Terdapat  dua varian warna, Light dan Natural. Varian Natural cocok untuk kulit sawo matang dan dapat membuat tampilan kulit 1-2 kali lebih cerah secara alami.

Selain itu, BB Cream ini dapat berguna membuat kulit tampak lebih halus, membantu menyamarkan noda hitam dan ketidaksempurnaan kulit.

Dibekali dengan formula tambahan seperti licorice extract, vitamin B3 dan vitamin C membantu mengurangi kulit gelap akibat sinar matahari.

Anda memiliki jenis kulit berminyak? Tak masalah, Foundation ini mengandung oil free formula yang menciptakan makeup bebas kilap dan tahan lama. 

7. Wardah Colorfit Matte Foundation

[su_image_carousel source=”media: 494,495″ slides_style=”minimal” crop=”none” align=”center” image_size=”full”]

Foundation Wardah selanjutnya adalah Wardah Colorfit Matte Foundation yang dirancang khusus untuk memberikan hasil matte yang tahan lama pada kulit.

Salah satu varian warna yang populer, yaitu 43W Golden Sand cocok untuk kulit sawo matang. Warna ini memiliki nuansa warm golden yang cocok untuk kulit dengan tone hangat atau kekuningan, seperti pada kulit sawo matang.

Golden Sand memberikan hasil yang natural dan menyatu dengan warna kulit Anda, sehingga memberikan tampilan yang natural.

Formula produk ini ringan dengan hasil akhir matte yang cantik. Teksturnya mudah diaplikasikan dan memberikan coverage yang medium to high, sehingga dapat menyamarkan noda hitam, bekas jerawat atau ketidaksempurnaan pada kulit lainnya.

Foundation ini juga dilengkapi dengan kandungan oil control yang membantu mengontrol produksi minyak berlebih pada kulit, sehingga mengurangi kilap dan membuat kulit terlihat lebih segar sepanjang hari. Ini menjadikannya pilihan yang baik bagi mereka yang memiliki jenis kulit berminyak.

Wardah Colorfit Matte Foundation juga memiliki daya tahan yang baik sehingga tidak perlu sering di-retouch. Foundation ini tetap bertahan lama pada kulit tanpa terlihat cakey atau terasa berat.

Zalafina Safara
Zalafina Safara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *