Cara Memakai Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang buat Glowing Wajah

Punya kulit wajah yang sehat dan bersih memang impian banyak orang, apalagi kalau caranya gampang dan nggak ribet. Buat kamu yang ingin mencoba produk lokal yang terjangkau tapi tetap berkualitas, Viva Milk Cleanser dan Face Tonic bisa jadi pilihan yang tepat. 

Dalam artikel ini, kita bakal bahas cara mudah menggunakan kedua produk ini untuk membersihkan wajahmu secara efektif. Yuk, simak langkah-langkahnya biar wajahmu makin cerah dan segar!

Tentang Viva Milk Cleanser dan Face Tonic

Sebelum membahas cara memakainya, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu fungsi dan kegunaan kedua produk Viva tersebut. 

Viva milk cleanser dipakai terlebih dahulu untuk membersihkan wajah dari kotoran dan sisa makeup, setelah itu gunakan Viva face tonic untuk mengangkat sisa susu pembersih dan menjaga pH kulit.

Baik Viva milk cleanser dan face tonic mempunyai beberapa varian yang ditujukan untuk kondisi kulit yang berbeda-beda. Pastikan kamu memilih varian yang tepat ya, agar memaksimalkan fungsi kedua produk. 

Berikut beragam varian Viva milk cleanser dan face tonic dan tipe kulit yang cocok memakainya:

  1. Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Emollient: Untuk kulit normal cenderung kering
  2. Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Bengkuang: Untuk semua jenis kulit
  3. Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Spirulina: Untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif
  4. Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Lemon: Untuk kulit berminyak dan berjerawat
  5. Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Cucumber: Untuk kulit normal cenderung berminyak
  6. Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Green Tea: Untuk kulit berminyak dan berjerawat

Langkah Memakai Viva Milk Cleanser dan Face Tonic

Cuci Tangan Terlebih Dahulu

gambar ilustrasi (sumber: kompas)

Sebelum memulai perawatan wajah, pastikan tanganmu benar-benar bersih dengan mencuci tangan terlebih dahulu. Gunakan sabun dan air mengalir, lalu gosok semua bagian tanganmu, termasuk punggung tangan, sela-sela jari, dan di bawah kuku. 

Lakukan ini selama minimal 20 detik untuk memastikan kuman dan kotoran yang menempel di tangan benar-benar hilang. Membasuh tangan dengan benar sangat penting karena tangan yang kotor bisa mentransfer bakteri dan kuman ke wajah, yang dapat menyebabkan jerawat dan iritasi kulit lainnya. 

Dengan tangan yang bersih, kamu bisa memulai rutinitas perawatan wajahmu dengan lebih aman dan efektif.

Aplikasikan Viva Milk Cleanser di Lima Titik Utama Wajah

gambar ilustrasi (sumber: kompas)

Nah, setelah tanganmu bersih, kamu bisa mulai mengaplikasikan Viva Milk Cleanser. Kamu juga bisa lho menggunakan sabun muka atau face wash bersamaan dengan susu pembersih Viva ini.

Cara pakainya, tuangkan milk cleanser dengan menggunakan kapas atau langsung pada jari tangan. Disarankan memakai jari tangan agar nantinya bisa sekalian memijat wajah. 

Pastikan kamu mengaplikasikan produk ini pada lima titik utama wajahmu. Lima titik ini meliputi dahi, kedua pipi, hidung, dan dagu. Mengapa lima titik ini penting? Karena titik-titik ini merupakan area utama wajah yang sering terkena kotoran, minyak, dan polusi sepanjang hari.

Berikut penjelasan singkatnya:

  • Dahi: Mulailah dengan mengaplikasikan sedikit cleanser di tengah dahi. Dahi seringkali menjadi area yang paling berminyak, terutama jika kamu memiliki jenis kulit berminyak atau kombinasi.
  • Kedua Pipi: Aplikasikan cleanser di pipi kanan dan kiri. Pipi adalah area yang luas dan seringkali terkena debu dan polusi dari lingkungan.
  • Hidung: Jangan lupa untuk mengaplikasikan di hidung. Hidung adalah area di mana komedo sering muncul, sehingga membutuhkan pembersihan yang menyeluruh.
  • Dagu: Terakhir, aplikasikan di dagu. Dagu juga bisa menjadi area di mana kotoran dan minyak menumpuk, terutama di lipatan kulit.

Dengan mengaplikasikan di lima titik ini, kamu bisa memastikan bahwa produk tersebar merata dan setiap bagian wajah mendapatkan pembersihan yang optimal.

Pijat Lembut Wajah dan Bersihkan Pakai Kapas

gambar ilustrasi (sumber: orami.co.id)

Setelah mengaplikasikan Viva Milk Cleanser di lima titik utama wajah, langkah selanjutnya adalah memijat lembut wajahmu dengan gerakan melingkar. Mulailah dari dahi, kemudian turun ke pipi, hidung, dan dagu. 

Pijat dengan lembut selama beberapa menit agar kotoran dan sisa makeup bisa terangkat dengan baik. Pijatan ini tidak hanya membantu membersihkan kulit lebih efektif, tetapi juga dapat memberikan efek relaksasi yang menyenangkan. 

Ini beberapa manfaat dan teknik pijat yang bisa kamu terapkan:

  • Manfaat Pijat Wajah: Pijatan wajah membantu melancarkan peredaran darah, yang bisa membuat kulit tampak lebih cerah dan segar. Selain itu, pijatan bisa membantu mengurangi ketegangan otot wajah, yang dapat mengurangi tampilan garis halus dan kerutan. Pijatan yang tepat juga bisa membantu produk perawatan kulit menyerap lebih baik ke dalam kulit.
  • Teknik Pijat: Gunakan ujung jari dengan tekanan lembut untuk memijat wajah. Lakukan gerakan melingkar kecil, mulai dari dahi. Pijat dahi dengan gerakan melingkar dari tengah ke arah pelipis. Kemudian, lanjutkan ke pipi dengan gerakan melingkar dari dalam ke luar. Pijat area hidung dengan gerakan ke bawah, lalu ke samping, mengikuti bentuk hidung. Terakhir, pijat dagu dengan gerakan melingkar kecil, fokuskan pada area sekitar rahang dan leher.
  • Durasi Pijat: Pijat wajah selama 2-3 menit untuk mendapatkan hasil yang optimal. Jangan terlalu lama atau terlalu keras, karena bisa menyebabkan iritasi.

Setelah selesai memijat, ambil kapas bersih dan usap seluruh wajah untuk mengangkat sisa cleanser beserta kotoran yang sudah terangkat. 

Pastikan kapas yang digunakan bersih dan diganti beberapa kali jika diperlukan, agar wajah benar-benar bersih dan tidak ada residu produk yang tertinggal.

Gunakan Viva Face Tonic

Disini kamu sudah setelah mengaplikasikan Viva milk cleanser, kan?  Berikutnya gunakan Viva Face Tonic. Face Tonic ini berfungsi untuk menyegarkan kulit dan membantu menyeimbangkan pH kulit setelah dibersihkan. 

Pemakaiannya mudah saja, ambil kapas lalu tuangkan Viva Face Tonic secukupnya ke kapas tersebut. Pastikan kapas cukup basah, namun tidak terlalu basah hingga menetes. 

Menggunakan kapas membantu meratakan produk ke seluruh wajah dan bisa mengangkat sisa-sisa cleanser yang mungkin masih tertinggal.

Gunakan dengan Cara Menepuk-nepuk Lembut Wajah

gambar ilustrasi (sumber: beautynesia.id)

Cara penggunaan Viva face tonic ini adalah dengan menepuk-nepuk lembut wajah. Cara ini berbeda dengan mengusap karena menepuk-nepuk membantu tonic lebih cepat meresap ke dalam kulit tanpa mengganggu lapisan kulit luar. 

Berikut beberapa tips dan manfaat dari teknik ini:

  • Cara Penerapannya: Tepuk-tepuk kapas yang sudah dibasahi Face Tonic secara lembut ke seluruh wajah. Mulailah dari bagian dahi, lanjutkan ke pipi, hidung, dan dagu. Pastikan setiap bagian wajah terkena tonic dengan baik. Teknik menepuk-nepuk ini membantu tonic menyerap lebih efektif ke dalam kulit dan membuat sensasi segar yang menyenangkan.
  • Manfaat Menepuk-nepuk: Menepuk-nepuk wajah dengan tonic tidak hanya membantu produk meresap lebih baik, tetapi juga dapat merangsang peredaran darah di wajah. Ini dapat membantu kulit terlihat lebih sehat dan cerah. Selain itu, cara ini juga membantu menenangkan kulit dan mengurangi risiko iritasi yang mungkin terjadi jika kamu mengusap terlalu keras.
  • Mengunci Kelembapan: Penggunaan Face Tonic dengan cara menepuk-nepuk juga akan mengunci kelembapan di kulit setelah dibersihkan. Ini penting karena setelah pembersihan, kulit bisa kehilangan beberapa lapisan minyak alami yang berfungsi sebagai pelindung. Dengan menggunakan tonic, kamu membantu mengembalikan keseimbangan pH kulit dan menjaga kulit tetap terhidrasi.

Baca juga: Urutan Skincare Viva Pagi dan Malam Hari yang Bikin Glowing

Kapan Waktu Memakai Viva Milk Cleanser dan Face Tonic?

Sama seperti pembersih wajah pada umumnya, waktu yang tepat memakai Viva milk cleanser dan face tonic yaitu saat skincare routine pagi dan malam. Kamu juga dapat memakai skincare lainnya agar kulitmu lebih cerah dan sehat, ya!

Dalam rutinitas skincare yang direkomendasikan, gunakan micellar water sebagai awal sebelum skincare lainnya untuk menghapus makeup. Selanjutnya gunakan Viva Milk Cleanser, Face wash, Eksfoliasi (2-3 kali seminggu), Viva Face Tonic, Essence, Serum, Sheet mask (2-3 kali seminggu), Krim mata, Moisturizer, Sunscreen. 

Puspita Pawestrining
Puspita Pawestrining

Puspita Pawestrining adalah lulusan Institut Teknologi Telkom. Bekerja paruhwaktu sebagai salah satu content writer di Cosmokha.com yang sesuai passionnya akan kosmetik dan skincare.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *